ERAINSPIRASI.COM, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sulsel menjadi tuan rumah peringatan Hari Lahir (Harlah) PPP ke-51.
Kegiatan ini akan digelar di Kompleks olahraga GOR Sudiang, Makassar, pada 27 Januari 2024.
Sejumlah tokoh nasional dan kader PPP akan meramaikan puncak peringatan HUT PPP ke-51 ini.
Di antaranya, Presiden RI Jokowi, Plt Ketua Umum DPP PPP Muhamad Mardiono, Sekjen Arwani Thomafi, jajaran Waketum HM Amir Uskara, Menparekraf yang juga Ketua Bappilu Nasional PPP Sandiaga Uno dan lainnya.
Hal itu disampaikan Ketua DPW Sulawesi Selatan, Imam Fauzan AU di Makassar, Selasa (23/1/2024) sore.
Putra mahkota Amir Uskara ini menegaskan hingga saat ini, proses undangan berjalan lancar dan belum ada perubahan jadwal.
“Kedatangan Pak Presiden Jokowi itu masih sesuai jadwal, sampai siang hari ini belum ada perubahan. Beliau akan memberikan sambutan di akhir puncak Harla PPP,” kata Imam Fauzan(*)